Install Fedora di Slackware

Tiba-tiba terlintas keinginan mencoba fedora. Sejak mengenal linux tahun 2005an, saya belum pernah menggunakan fedora. Entah kalau saat itu warnetnya pakai fedora wkwkwkwk. Pertama memakai linux memang di warnet. Saat itu warnetnya menawarkan pakai Windows atau linux, saya pilih linux karena tarifnya 50% lebih murah.

Kembali ke topik. Berikut akan install fedora secara virtual via lxc.

$ lxc-create -n fedora -t download

Opsi n adalah untuk memberi nama containernya, t template yang digunakan. Karena akan mendownload dari reponya gunakan template download.

Pilih Distribution, Release dan Architecture yang diinginkan. Tunggu sampai selesai.

Untuk menghapusnya

$ lxc-destroy -n fedora

 Share!

 
comments powered by Disqus