Slackpkg merupakan salah satu official slackware package manager. Fitur yang dimilikinya antara lain
- Cek apakah ada update
- Baca changelog
- Install, upgrade, reinstall, remove, blacklist packages
Sebelum menggunakannya, pilih dahulu mirror yang akan digunakan
# vi /etc/slackpkg/mirrors
Pada file tersebut sudah tersedia list mirror yang bisa digunakan. Apakah menggunakan current atau stable (saat ini 15.0). Pilih mirrornya dengan cara uncomment baris alamat mirrornya. Contoh
https://mirrors.slackware.com/slackware/slackware64-15.0/
untuk menggunakan mirror terdekat versi slackware 15.0