Copy paste xterm

xterm adalah X terminal emulator populer legendaris. Penulis masih menggunakannya sebagai terminal utama ketika menggunakan blackbox. Sesekali saat menggunakan xfce atau kde.

xterm ini khas. Tidak seperti xfce4-terminal atau konsole yang secara default pengguna bisa melakukan copy paste (Copas) dengan mudah. Ctrl Shift C, Ctrl Shift V untuk copas pada terminal emulator lainnya tidak berlaku! Butuh pengaturan khusus untuk melakukannya. Mengatur agar setiap yang diblok akan dimasukkan ke clipboard.

Untuk bisa melakukan copy:

$ echo "xterm*selectToClipboard : true" >> ~/.Xresources

Karena ~/.Xresources ada perubahan, agar bisa segera diterapkan tanpa reboot

$ xrdb -merge ~/.Xresources

Selanjutnya, untuk melakukan copy tinggal blok saja teks yang akan di-copy. Kemudian, paste-nya tekan Shift Insert

 Share!

 
comments powered by Disqus