Menambahkan scanner

Instalasi scanner di linux terutama slackware sangat mudah. Biasanya scanner terdeteksi secara otomatis dan langsung bisa dijalankan. Pengaturan hanya dibutuhkan jika scanner tidak terdeteksi.

Catatan kali ini tentang menambahkan scanner yang tidak terdeteksi secara otomatis. Scanner seperangkat dengan printer, yaitu Epson L3110. Printer terdeteksi otomatis dan langsun bisa digunakan, tetapi scanner-nya belum. Software untuk scan seperti xsane atau skanlite salah mendeteksi. Keduanya mendeteksi scanner yang digunakan adalah webcam.

Scanner terhubung melalui usb, sehingga perlu dicek terlebih dahulu apakah usbnya terdeteksi.

$ lsusb
Bus 002 Device 001: ID 1d6b:0003 Linux Foundation 3.0 root hub
Bus 001 Device 004: ID 174f:1173 Syntek EasyCamera
Bus 001 Device 003: ID 0cf3:e360 Qualcomm Atheros Communications 
Bus 001 Device 002: ID 0bda:0129 Realtek Semiconductor Corp. RTS5129 Card Reader Controller
Bus 001 Device 005: ID 04b8:1142 Seiko Epson Corp. L3110 Series
Bus 001 Device 001: ID 1d6b:0002 Linux Foundation 2.0 root hub

Terdeteksi sebagai 04b8:1142.

Selanjutnya, tambahkan ID usb tersebut ke dalam file konfigurasi. Karena ini menggunakan epson maka /etc/sane.d/epson.conf.

usb 0x4b8 0x1142

Nah, selanjutnya scanner sudah bisa digunakan.

 Share!

 
comments powered by Disqus