Qemu

Jalankan windows dari linux dengan qemu

Sebagian masyarakat memilih untuk dualboot atau bahkan multiboot dalam berkomputer. Satu Perangkat komputer diinstall lebih dari satu sistem operasi. Alhasil, harddisk pasti terbagi menjadi paling sedikit 2 partisi. Tak jarang, sistem operasi tersebut adalah linux dan windows. Kelemahan dari model seperti ini adalah pengguna harus memilih salah satu, mana sistem yang akan dijalankan. Namun, tidak demikian bila ada qemu.

Qemu memungkinkan sistem operasi windows dipanggil atau dijalankan dari linux. Untuk dapat menjalankannya perlu install qemu (tentu saja) dan edk2-ovmf. Keduanya tersedia di SBo.

Mount qcow2

Untuk mengaitkan/mount berkas qcow2 ternyata tidak bisa langsung di- mount begitu saja. Ada beberapa tahapan yang semuanya membutuhkan hak akses root

Modul kernel NBD aktifkan dulu. Secara default modul NBD nonaktif. Untuk mengaktifkannya

modprobe nbd max_part=N

max_part=N isikan jumlah partisi yang ingin ditangani pada N. Misalnya, qcow2 tersebut kalau dijalankan dengan qemu berisi 8 partisi, maka nilai N adalah 8.

Virtual Manager unable to connect to libvirt

Melanjutkan [catatan kemarin]({% post_url 2016-07-04-virtmanager-no-module-requests %}), ternyata Virtual Manager belum bisa berjalan dengan baik. Sudah ada kemajuan sih dibanding yang kemarin, sudah bisa terbuka graphical front-end-nya, tapi ternyata kemudian muncul kotak dialog Virtual Machine Manager Connection Failure dengan detail sebagai berikut

Unable to connect to libvirt.

internal error: Cannot find suitable emulator for x86_64

Libvirt URI is: qemu:///system

Traceback (most recent call last):
  File "/usr/share/virt-manager/virtManager/connection.py", line 979, in _open_thread
    self._populate_initial_state()
  File "/usr/share/virt-manager/virtManager/connection.py", line 941, in _populate_initial_state
    logging.debug("conn version=%s", self._backend.conn_version())
  File "/usr/share/virt-manager/virtinst/connection.py", line 316, in conn_version
    self._conn_version = self._libvirtconn.getVersion()
  File "/usr/lib64/python2.7/site-packages/libvirt.py", line 3984, in getVersion
    if ret == -1: raise libvirtError ('virConnectGetVersion() failed', conn=self)
libvirtError: internal error: Cannot find suitable emulator for x86_64

Cek qemu apakah masih terinstall atau tidak. Harusnya sih memang terinstall karena saya belum pernah menghapusnya.

Virt-Manager ImportError: No module named requests

Setelah [upgrade slackbuilds]({% post_url 2016-07-03-upgrade-slackbuilds %}) kemarin ternyata Virtual Machine Manager tidak bisa dijalankan.

$ virt-manager
Traceback (most recent call last):
  File "/usr/share/virt-manager/virt-manager", line 33, in <module>
    from virtinst import util as util
  File "/usr/share/virt-manager/virtinst/__init__.py", line 89, in <module>
    from virtinst.distroinstaller import DistroInstaller
  File "/usr/share/virt-manager/virtinst/distroinstaller.py", line 23, in <module>
    from . import urlfetcher
  File "/usr/share/virt-manager/virtinst/urlfetcher.py", line 34, in <module>
    import requests
ImportError: No module named requests

Ternyata, ada masalah dependensi. ImportError: No module named requests menunjukkan tidak adanya modul requests, atau tidak terinstall paket python-requests. Ini dibuktikan dengan output ls /var/log/packages|grep python-request yang kosong.